Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Semua Bisa Upayakan Cara Good Looking dengan Trik ini

Semua orang memiliki kesempatan untuk mencoba cara good looking tanpa harus lebih dulu dianugerahi wajah sempurna. Warna kulit juga tidak menentukan penampilan menarik setiap orang karena untuk tampil menawan dibutuhkan usaha, bukan suatu bakat yang didapatkan sedari lahir.

Pernahkah Anda melihat wanita maupun pria, begitu mereka berdiri saja sudah terpancar aura enak dipandang? Tampak menawan ini bukan hanya menyoal wajah, namun juga keseluruhan postur tubuh dan seperti apa gaya berpakaian yang dipilih dalam keseharian.

Tidak jarang orang dengan keuntungan enak dipandang setiap gerak-geriknya selalu menjadi panutan bagi orang lain. Mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki menawarkan aura lebih menonjol dibandingkan dengan orang biasa yang tidak pandai terhadap menjaga penampilan diri.

Wanita maupun pria berkesempatan mendapatkan aura enak dipandang melalui perawatan wajah, pemilihan pakaian, dan berbagai aksesoris lainnya, seperti tas serta sepatu. Paling penting dari semuanya adalah seperti apa cara good looking adalah kepribadian orangnya.

Semua Bisa Upayakan Cara Good Looking dengan Trik ini

Cara Good Loking dengan Merawat Wajah

Hal pertama ketika setiap orang memperhatikan penampilan pasti sorotannya ke wajah. Ada cara good looking yang bisa diaplikasikan pada wajah dengan memperhatikan beberapa petunjuk perawatan di bawah ini:

1. Rutin Mengaplikasikan Pelembab

Jenis kulit kering maupun berminyak akan sangat baik jika memilih jenis pelembab yang tepat. Fungsi pelembab adalah untuk mengenyalkan tekstur kulit wajah dan juga menjaga kadar minyak berlebih maupun memperbaiki tekstur kulit yang terlalu kering.

2. Membersihkan Wajah Dua Tahap

Dua tahapan dalam membersihkan wajah adalah dengan menggunakan bahan berkarakter minyak, seperti baby oil. Kedua dengan menggunakan micellar water guna mengangkat sisa-sisa kotoran sehabis selesai beraktivitas agar tidak ada sisa makeup di wajah.

3. Mengaplikasikan Toner

Toner ini memiliki peranan untuk mengangkat komedo, jerawat, hingga minyak berlebih yang mengganggu penampilan wajah. Pemakaiannya mudah, tinggal aplikasikan pada kapas kemudian bersihkan ke seluruh area wajah hingga kapas tidak lagi berwarna serupa kotoran.

4. Merawat Rambut

Bagi yang berhijab, merawat rambut juga penting untuk kesehatan dan kepuasan diri sendiri. Menerapkan cara good looking harus diupayakan bukan demi orang lain, sekalipun pria yang disukai, namun harus diniatkan untuk diri sendiri agar tercapai rasa puas melihat penampilan.

Tampil Menawan ala Pria dengan Berbagai Cara

Bagi para pria, tampil menawan juga bisa diupayakan dengan berbagai cara. Meskipun tidak identik dengan produk kecantikan, bukan berarti perempuan menyukai pria dengan tampilan sembarangan. Ada cara good looking bagi pria yang bisa diikuti, diantaranya:

1. Menggunakan Deodoran

Memasuki usia remaja hingga dewasa, produksi keringat pada area ketiak meningkat sehingga dibutuhkan deodoran agar bau tidak menyengat. Terutama ketika Anda kerap berolahraga, jangan sampai pesonanya hilang karena bau badan.

2. Mandi Setiap Hari

Aktivitas yang setiap hari dilakukan membuat produksi keringat, debu, dan kotoran menempel pada tubuh maupun pakaian. Untuk itu, mandi dapat membantu membersihkan berbagai area yang patut dilindungi agar tidak kusam dan tidak menimbulkan bau tidak sedap.

3. Menggunakan Parfum

Dalam memilih parfum, pria harus cerdas karena wangi terlalu menyengat akan mengganggu dan memberikan kesan norak. Pandai menilai aroma akan membantu Anda mendapatkan penampilan menawan dalam balutan pakaian santai ataupun formal.

4. Jaga Kebersihan Rambut dan Gigi

Menjaga kebersihan rambut dapat dilakukan saat mandi, yaitu dengan rutin keramas saat dibutuhkan. Sementara menjaga kebersihan gigi akan berpengaruh besar ketika Anda pdkt dengan wanita idaman atau harus menghadapi orang-orang dalam dunia pekerjaan.

Penampilan menawan adalah hak setiap orang, tidak terkecuali bagi para pria. Tidak perlu melakukan perawatan berlebihan untuk bisa masuk kategori menarik. Berbagai cara good looking di atas dapat diterapkan tanpa berlebihan sama sekali.

Tips dalam Berpakaian yang Nyaman

Selain area wajah, baik pria maupun wanita akan dilihat dari bagaimana mereka memilih pakaian. Ada cara good looking yang bisa dijalankan dengan memilih kombinasi pakaian dengan mempertimbangkan hal-hal berikut ini:

1. Pilih Bahan yang Nyaman

Pastikan memilih jenis bahan pakaian yang nyaman, adem di badan dan mengikuti bentuk tubuh serta fleksibel saat bergerak. Jangan terlena dengan bentuk pakaiannya, namun seperti apa bahannya. Sebab ada yang gayanya bagus, tetapi bahannya tidak menyerap keringat.

2. Serasikan Ikat Pinggang dengan Sepatu

Untuk pria yang kerap menggunakan ikat pinggang dengan setelan kemeja dimasukkan guna menghadiri acara formal. Terkadang untuk padu padan, Anda menyesuaikan warna celana dengan sepatu, kali ini coba hal lain dengan menyesuaikan antara sepatu dengan ikat pinggang.

3. Hindari Pakaian Strip Horizontal

Untuk kaum wanita yang naik berat badan sedikit saja langsung frustasi, coba hindari pakaian dengan garis ke samping. Usahakan memilih pakaian dengan garis vertikal atau ke atas guna membentuk area tubuh menjadi semakin langsing dan menawan.

4. Pilih Ukuran yang Pas

Pas bukan berarti terlalu ketat hingga sulit bergerak. Tidak juga terlalu besar hingga bagian tertentu kerap tersangkut saat berpindah tempat. Anda dapat memilih ukuran yang sesuai dengan berat badan, namun tetap nyaman ketika melakukan pergerakan.

Setiap upaya untuk mengaplikasikan cara good looking di atas bisa diaplikasikan pada orang yang tepat. Jika sudah dianugerahi dengan badan langsing yang tidak akan bertambah meskipun makan apa saja maka beruntunglah Anda karena tidak perlu menghindari banyak hal.

Gaya Rambut Berbagai Bentuk Wajah


Tampilan rambut bagi wanita adalah hal penting karena menjadi salah satu nilai penampilan menawan atau tidak. Berbagai gaya rambut terbaru selalu hadir, namun bentuk wajah tidak membuat semua wanita menghasilkan penampilan serupa pada saat memilih gaya rambut.

Misal, untuk bentuk wajah oval akan efektif mengaplikasikan cara good looking dengan memilih gaya rambut apa saja. Beruntungnya orang dengan bentuk wajah seperti ini adalah terlihat bagus pada gaya rambut pendek, panjang, hitam, berwarna, dan sebagainya.

Untuk bentuk wajah cenderung kotak bisa menggunakan gaya rambut potongan pendek atau bob. Upayakan untuk tidak menerapkan poni karena akan mempertegas bentuk wajah, terutama bagian rahang. Contoh inspirasi wajah kotak adalah selebritas Hailey Baldwin.

Untuk pemilik wajah berbentuk hati bisa menegaskan bagian dagu yang runcing dengan menarik semua rambut membentuk cepol ke atas. Kemudian jika ingin menyamarkan bentuk dagu runcing tersebut maka bisa mengurai rambut hingga menutupi dagu, gunakan poni tipis juga bagus.

Selanjutnya untuk bentuk wajah bulat yang biasanya bermasalah dengan banyak hal. Jangan lagi khawatir karena Anda bisa menjajal gaya rambut dengan sebelahnya menutupi area pipi. wajah bulat terbilang menggemaskan dan terkesan awet muda, apalagi jika dirawat dengan tepat.

Mengaplikasikan cara good looking akan ditentukan oleh banyak hal, mulai dari pemilihan gaya rambut hingga pemilihan sepatu saat dikenakan. Padu padan yang tepat akan memberi kesan menarik secara keseluruhan dari ujung rambut hingga ujung kaki, bukan hanya area wajah.

Kepribadian yang Akan Menyempurnakan Segalanya

Bukan hanya menyoal penampilan fisik, cara good looking yang harus dipertimbangkan lebih dalam adalah karakter tiap orang. Untuk hal ini sebenarnya sangat mendasar dan terkadang tidak bisa begitu saja diubah karena sifatnya sudah mendarah daging.

Tapi, mengenai sikap tentu masih bisa dikompromikan lebih jauh lagi. Misal, ketika menghadapi banyak orang, tentunya daya tarik setiap orang berbeda. Kepercayaan diri adalah hal utama, namun menjaga sikap sesuai situasi adalah hal tidak kalah penting lainnya.

Ketika penampilan fisik dan cara berpakaian sudah menawan dipadu dengan kepercayaan diri dan sikap santun akan menambah kesan good looking pada pria maupun wanita. Akan sangat menarik ketika seseorang berbicara menatap mata atau memperlihatkan ketertarikan.

Artinya, menyimak pembicaraan lawan bicara merupakan nilai positif terhadap kepribadian setiap orang. Gaya berjalan juga mendukung kesan menawan dari setiap orang, baik pria maupun wanita. Semua berkesempatan menjadi good looking asalkan paham karakter dirinya.

Cara berbicara dan cara tersenyum bisa menambah kesan menawan dan mendukung seluruh upaya fisik yang dilakukan di atas. Contohnya saja ketika difoto, ekspresi orang tersenyum berbeda-beda, ada yang terkesan memaksa dan ada juga yang terkesan natural.

Untuk menjadi menawan semua aspek harus diperhatikan. Wajah adalah penilaian utama, namun secara keseluruhan cara good looking dibutuhkan guna membuat penampilan tidak hanya menarik sesaat, namun dapat berkesan untuk jangka waktu lebih lama serta permanen.

Posting Komentar untuk " Semua Bisa Upayakan Cara Good Looking dengan Trik ini"